Pengawalan Pendistribusian dana BLT oleh Personel Kodim 0412/LU
Lampung Utara, Abung Tinggi. 21 Mei 2020
Pendistribusian BLT di wilayah Kodim 0412/LU sudah di mulai , pada hari ini di Ds Muara Aman Kec Abung Tinggi Koramil 412-03/Bkt terlaksana dengan lancar dan aman.
Turut hadir dalam penyaluran dana BLT sbb :Camat Abung Tinggi Danramil 412-03/Bkt yang di wakili Babinsa Ds Ulak Rengas Kapolsek Bukit yang di wakili Babinkamtibmas Kades , Sekdes dan perangkat desa.
Camat Abung Tinggi menyampaikan "pelaksanaan kegiatan penyaluran dana BLT ini sudah di rapatkan terlebih dahulu yg di hadiri oleh perangkat desa, Kadus dan RT setempat agar warga yang menerima BLT sesuai , dengan hasil nyata dilapangan. Kemudian dalam pelaksanaan pembagian BLT harus sesuai dengan protokol kesehatan "pungkasnya.
Danramil yang di wakili Serda Ade Candra menyampaikan "agar dalam pelaksanaan penyerahan BLT mematuhi Protap kesehatan , dengan tujuan agar dapat memutus rantai penyebaran Covid-19 .Dari mulai menyiapkan tempat antri , beri jarak aman , wajib pakai masker serta dibagi per gelombang sehingga tidak terjadi kerumunan atau penumpukan massa", ujarnya.#(Faril)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.