05 Agustus 2022

Kapten Inf Sudarmaji Angkat Bicara terkait Vaksin di Simpang Propau.

 


Propau- Danramil 412-09/Abung Selatan Kapten Inf Sudarmaji bersama anggotanya melakukan kegiatan pendampingan serbuan Vaksin oleh Koramil 412-09/Abung Selatan, bekerja sama dengan Puskesmas Blambangan Pagar dan Polsek Abung Selatan Kab. Lampung Utara pada Jum'at, 05/08/2022.


Dengan Sasaran Vaksin untuk Para Penumpang Kendaraan (manusia) yang belum melakukan Vaksinasi Covid-19 dilakukan Vaksin, yang melewati Jalur Jalinsum (Jalan Lintas Sumatera) bertempat pelaksanaan di Terminal Propau Kalibalangan.


37 orang terdeteksi oleh petugas Vaksinasi saat pengecekan, dilakukan Pendataan dan Vaksinasi baik Dosis 1,2, maupun 3.


Dijelaskan juga oleh Danramil Kapten Inf Sudarmaji menuturkan" ditempat ini (Terminal Propau) memang menjadi Favorit atau langganan untuk dilakukan Vaksin, bagaimana tidak, disini memang sangat efektif dan efisien untuk mendapatkan hasil yang Optimal, sehingga capaian target disini sangat memuaskan,"Tutur Kapten Sudarmaji,".


TNI/Polri dan Nakes akan selalu ada dalam upaya pencegahan penularan Penyakit Corona agar tidak berkembang biak, untuk ini, kita harus tetap berpedoman pada program pencanangan Vaksinasi Massal yang masih berlaku hingga kini.


Agar Supaya Imun kita lebih kuat, dan terhindar dari serangan Corona yang meraja Lela dimuka bumi tercinta."tutup kapten,".


Tampak hadir antara lain Danramil, Kampus Kes Blambangan, Tenaga Kesehatan Puskesmas Blambangan Pagar, Para Babinsa Koramil 412-09/ABS dan Babinkamtibmas beserta anggota Polsek Abung Selatan,#red.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.