28 Januari 2023

Tak diberi Ruang Aliran Sesat/Al-Mahdi berkembang, Babinsa Pelda Ginting Zainul berikan Solusi.

 


Blambangan Pagar - Babinsa Koramil 412-09/Abung Selatan Pelda Ginting Zainul bersama Polsek Abung Selatan terjun ke lokasi Desa Jagang. Kegiatan itu untuk memastikan bahwa terkait adanya warga yang terindikasi Aliran Sesat/Al-Mahdi.


Menyikapi adanya Aliran Sesat/Al-Mahdi yang berkembang di Desa Jagang tersebut, perlu dilakukan Rapat bersama Perangkat Desa dan Kecamatan yang berlangsung di Balai Desa Jagang Kecamatan Blambangan Pagar Kabupaten Lampung Utara pada Jum'at, 27/01/2023 pukul 10.00 waktu setempat.


Selain Rapat Mengenai Adanya Kegiatan Aliran Sesat/Al-Mahdi yang berada di Wilayah tersebut, Kegiatan itu juga Untuk menjalin dan Merajut Kembali Silaturahmi terhadap warga yang terindikasi Aliran Sesat.


Menurut Babinsa Pelda Ginting Zainul Menuturkan, Kegiatan Rapat tersebut untuk Memberikan Pemahaman tentang adanya Aliran Sesat yang berkembang. Sehingga dapat dihentikan serta tidak lagi terpengaruh kepada warga lain.


Untuk ini Aparatur Desa, Baik TNI/Polri dan Kepala Desa beserta Ustad Ali Mustofa Tokoh Agama Desa Jagang bersepakat untuk menghentikan kegiatan aliran Sesat yang berkembang. Solusi pertama akan di berikan Himbauan terhadap penganut yang terdampak Aliran Sesat. Sehingga bisa kembali ke Ajaran Islam yang sesungguhnya, yaitu Rahmatan Lil Aalamiin.


Tampak Hadir dalam kegiatan tersebut, Kanit I Subdid Kamsus Dit Intelkam Polda Lampung AKP Dony Oktarizal, Anggota Subdid Kamsus Dit intelkam Polda Lampung Aipda Rudi Irawan, Kades Jagang Suwandi, SE, Ustad Ali Mustofa Tokoh Agama Desa Jagang, Kanit III Sat Intelkam Polres Lampung Utara Bripka Rizky Kurniawan, S.H, Ps. Kanit Intel Polsek Abung Selatan Bripka M. Rifai, Bhabinsa Desa Jagang Pelda Ginting Zainul, Sirmiyati, Rudi serta Ilham Aziz.#red.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.